Juve dipermalukan Inter Milan di giornata 11 Seri A, Minggu (4/11/2012) dinihari WIB. Bermain di kandang sendiri, Juventus Stadium, tim yang diarsiteki Antonio Conte itu menyerah dengan skor 1-3.
Sejak ditangani Conte, itu adalah kekalahan kedua yang diderita Juve di laga resmi. Yang pertama adalah saat mereka dikalahkan Napoli di final Coppa Italia musim lalu.
Dengan demikian, rekor tak terkalahkan Juve sepanjang 49 partai di Seri A akhirnya terpatahkan juga.Bianconeri pun harus memulai dari nol lagi kalau ingin mengejar rekor tak terkalahkan paling lama di Italia yakni 58 laga, milik AC Milan.
Kapten Juve, Gianluigi Buffon, dengan legowo menerima hasil negatif ini. Tapi, dia juga meminta rekan-rekannya untuk tak terlalu meratapinya. Sebab, Juve sudah ditunggu laga yang tak kalah penting pada tengah pekan depan.
Pada Kamis (8/11/2012) dinihari WIB, Juve akan menjamu Nordsjaelland di matchday 4 Liga Champions. Mereka tengah butuh poin penuh untuk membuka jalan ke babak berikutnya.
"Kami punya kesempatan untuk kembali ke jalur kemenangan pada hari Rabu malam," kata Buffon di situs resmi klub.
"Berada di pihak yang kalah juga merupakan bagian dari olahraga dan itu tentu tak memberikan kami kesenangan. Kami harus tahu bagaimana untuk menghadapinya," ujar kiper timnas Italia ini.
( mfi / a2s )
sumber: http://sport.detik.com/sepakbola/read/2012/11/04/134453/2080935/71/juve-langsung-tatap-liga-champions
Tidak ada komentar:
Posting Komentar